News Update :

Vespa Sprint

Penulis : Unknown on Minggu, 30 Maret 2014 | 04.55

 

Vespa Klasik Terbaru 2014


Masih ingat zaman 1960-an, saat Vespa Super Sprint 90 mulai dijual dan digandrungi? Saat itu model ini mengandalkan bodi ringan dengan mesin 125cc 2-tak yang melambangkan desain sporty dan atletis.  Sekarang Piaggio melahirkan kembali nama Sprint dengan dua model baru, 125 dan 50.

Desain Vespa Sprint terinspirasi dari Primavera dan Sprint masa lalu, dan diciptakan untuk mengganti Vespa S. Wajah klasik yang khas tetap bertahan, meski ada beberapa pembeda yang membuatnya spesial. 

Cukup mencolok, lampu kotak mengingatkan pada model lawas, meski pembaruan sudah ditanamkan dengan teknologi LED. Begitu juga lampu belakang.


Jok kulit hitam dengan jahitan putih, mengingatkan pada Vespa Sport. Bodinya ringkas dan diklaim menjadi salah satu model yang paling ringan. Secara umum, perwajahan semakin segar, apalagi dengan hadirnya pelek alloy 12 inci berdesain indah, yang dibalut ban ”gendut”.



Kemudahan membawa barang difasilitasi bagasi berkapasitas besar yang sanggup ”menelan” helm full face. Hal ini tercapai berkat pemindahan aki yang kini diletakkan di bawah pijakan kaki. Panel instrumen baru, diberi latar belakang warna hitam. Ketika matahari terbenam, bagian ini akan memendarkan cahaya merah yang membuatnya semaki tampak agresif.

Upgrade spesifikasi Vespa Sprint dilakukan pada sasis yang membuat mounting semakin rigid. Demikian juga suspensi depan yang mendukung performa handling lebih nyaman. Mesin menggunakan teknologi terbaru 3 katup, 125cc, 4-tak. Mesin ini juga sudah dipakai di banyak model. Ada pilihan lain yang dipasangi mesin lebih kecil, 50cc, dengan dua spesifkasi 4-tak serta 2-tak.

Ada empat pilihan warna, yakni merah, putih, biru, dan kuning. Seperti model-model sebelumnya, Vespa Sprint generasi baru ini bisa jadi akan melesat di Indonesia. Versi 125cc memiliki kans paling besar. Hingga  berita ini diturunkan, Piaggio belum memberikan informasi tentang Harga Vespa Sprint.

Share this article :
Comments
0 Comments

Posting Komentar

 
Company Info | Contact Us | Privacy policy | Term of use | Widget | Advertise with Us | Site map
Copyright © 2011. Modifikasi Motor . All Rights Reserved.
Design Template by | Support by | Powered by Blogger